UMSurabaya Repository

Penanaman Nilai-Nilai Tauhid Pada Anak Usia Dini dengan Model pembelajaran Sentra (Studi Kasus Pendidikan Agama Islam di TK Yaa Bunayya Surabaya)

Almaidah, Almaidah (2015) Penanaman Nilai-Nilai Tauhid Pada Anak Usia Dini dengan Model pembelajaran Sentra (Studi Kasus Pendidikan Agama Islam di TK Yaa Bunayya Surabaya). Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Surabaya.

[img]
Preview
PDF (Pendahuluan)
Download (377kB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 1)
Download (179kB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 2)
Download (235kB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 3)
Download (107kB) | Preview
[img] PDF (Bab 4)
Restricted to Repository staff only

Download (191kB)
[img]
Preview
PDF (Bab 5)
Download (92kB) | Preview
[img] PDF (Lampiran)
Restricted to Repository staff only

Download (796kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) Bagaimana penanaman nilai-nilai Tauhid pada Anak Usia Dini dengan Model pembelajaran sentra di Taman kanak-kanak Yaa Bunayya .2) Bagaimana hasil belajar anak dari proses penanaman nilai-nilai tauhid dengan model pembelajaran sentra di TK Yaa Bunayya Surabaya.3) Apa faktor-faktor pendukung dan penghambat yang mempengaruhi proses penanaman nilai-nilai tauhid dengan model pembelajaran sentra di TK Yaa Bunayya Surabaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif . Dan pendekatan penelitian yang dilakukan menggunakan penelitian lapangan atau study kasus dimana penulis langsung terjun ke lapangan , tempat penelitian melihat keadaan disana untuk memperoleh data-data yang dibutuhkan, baik melalui wawancara, observasi atau dokumentasi. Data-data yang terkumpul akan dipilih sesuai dengan kebutuhan, kemudian dianalisis dan disimpulkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Penanaman nilai –nilai tauhid dengan model pembelajaran sentra di TK Yaa Bunayya dilaksanakan dengan perencanaan yang matang. Penanaman nilai-nilai tauhid di TK Yaa Bunayya tidak hanya dilakukan di sentra Imtaq sebagaimana umumnya, tetapi dilaksanakan di tujuh sentra yang dikembangkan dan terintegrasi dalam semua materi pembelajaran. Dalam pelaksanaannya sudah sesuai dengan kaidah-kaidah pembelajaran sentra yaitu melalui pijakan-pijakan, pertama : pijakan lingkungan , kedua: pijakan awal main, ketiga : pijakan saat main, dan terakhir adalah pijakan setelah main.Sedangkan hasil belajar anak dari penanaman nilai-nilai tauhid ini rata-rata hasilnya ‘sudah berkembang/baik’ . Dan dalam pelaksanaannya ada faktor pendukung seperti guru yang profesional, materi yang terintegrasi, sarana prasarana dan sebagainya, namun ada juga faktor penghambatnya seperti ketidakhadiran guru, perbedaan kemampuan guru dan perbedaan pola asuh antara di rumah dan disekolah. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan informasi dan bermanfaat bagi siapa saja yang membutuhkan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Penanaman Nilai Tauhid, Model Pembelajaran Sentra
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: 01. Fakultas Agama Islam > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Users 319 not found.
Date Deposited: 28 Nov 2017 10:08
Last Modified: 25 Jul 2018 05:13
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/1657

Actions (login required)

View Item View Item