UMSurabaya Repository

HUBUNGAN PERAN PERAWAT DALAM MERAWAT PASIEN DENGAN RESIKO INFEKSI POST OPERASI

Apriliyana, Reni (2019) HUBUNGAN PERAN PERAWAT DALAM MERAWAT PASIEN DENGAN RESIKO INFEKSI POST OPERASI. Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Surabaya.

[img] PDF (Pendahuluan)
Download (2MB)
[img] PDF (Bab 1)
Download (1MB)
[img] PDF (Bab 2)
Download (1MB)
[img] PDF (Bab 3)
Download (1MB)
[img] PDF (Bab 4)
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] PDF (Bab 5)
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] PDF (Lampiran)
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Infeksi merupakan kondisi saat mikroorganisme masuk dan berkembang dalam tubuh pejamu, sehingga dapat menyebabkan sakit yang disertai gejala klinis lokal atau sitemik. Luka di tubuh memberikan peluang sebagai tempat masuknya bakteri, dan meningkatkan resiko terjadinya infeksi. Untuk itu peran perawat sangat tinggi pengaruhnya terhadap pelaksanaan perawatan yang maksimal, dan diperlukan kerjasama yang baik antara masing-masing komponen yang berkompeten untuk menghasilkan outcome yang optimal, yaitu kesembuhan pasien secara paripurna. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan peran perawat dalam merawat pasien dengan resiko infeksi post operasi di RS. DKT Sidoarjo. Desain penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh perawat yang bekerja di wilayah RS. DKT Sidoarjo sebanyak 30 orang. Teknik pengambilan sampel secara total sampling. Analisa data yang di gunakan yaitu analisis bivariat. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil nilai significancy 0,038 (p<0,05), terdapat hubungan antara peran perawat dengan pasien resiko infeksi post operasi. Perawat diharapkan dapat melaksanakan perannya dengan baik pada pasien post operasi dan memberikan pelayanan lebih komperehensif sehingga tidak terjadinya resiko infeksi pasca operasi. Dari hasil penelitian dapat di simpulkan bahwa ada hubungan peran perawat dalam merawat pasien dengan resiko infeksi post operasi maka dari itu pihak rumah sakit mohon diberikan izin pada perawat untuk melanjutkan pendidikan keperawatan ke jenjang yang lebih tinggi guna meningkatkan kualitas pelayanan maksimal.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Dosen Pembimbing : Dr. Mundzakir, S.Kep. NS., M.Kep
Uncontrolled Keywords: peran perawat, resiko infeksi, post operasi
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: 04. Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: Muhammad Faizal Ramadhani
Date Deposited: 27 Jul 2023 04:35
Last Modified: 27 Jul 2023 04:35
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/7500

Actions (login required)

View Item View Item