UMSurabaya Repository

Pengaruh Lama Pembendungan Tourniquet Terhadap Nilai Hematokrit

Saka, Nina Agustiasih (2013) Pengaruh Lama Pembendungan Tourniquet Terhadap Nilai Hematokrit. Diploma thesis, Universitas Muhammadiyah Surabaya.

[img]
Preview
PDF (Pendahuluan)
Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 1)
Download (148kB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 2)
Download (330kB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 3)
Download (371kB) | Preview
[img] PDF (Bab 4)
Restricted to Registered users only

Download (275kB)
[img] PDF (Bab 5)
Restricted to Registered users only

Download (136kB)
[img] PDF (Bab 6)
Restricted to Registered users only

Download (6kB)
[img] PDF (Lampiran)
Restricted to Registered users only

Download (445kB)

Abstract

Keakuratan untuk menegakkan hasil laboratorium sangat penting dalam mendiagnosa suatu penyakit dan mendapatkan kepercayaan dari masyarakat. Hematokrit merupakan salah satu pemeriksaan hematologi dan pemeriksaan darah khusus yang sering dikerjakan dilaboratorium berguna untuk mengetahui volume eritrosit dalam 100 mL darah yang dinyatakan dalam %. Pemeriksaan hematokrit dapat diukur dengan menggunakan darah vena atau kapiler. Menurut prosedur tetap, pengambilan darah vena yang benar mempunyai aturan waktu pengambilan menggunakan tourniquet kurang dari 1 menit. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah “Apakah ada pengaruh lama pembendungan tourniquet terhadap nilai hematokrit”. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh lama pembendungan torniquet terhadap nilai hematokrit seseorang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimental untuk mengetahui ada pengaruh lama pembendungan torniquet terhadap nilai hematokrit pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Surabaya. Populasi penelitian ini adalah seluruh mahasiswa analis tingkat III Universitas Muhammadiyah Surabaya dengan menggunakan teknik sampling secara random, maka sampel dalam penelitian ini adalah 20 sampel dalam setiap kelompok. Waktu Penelitian ini dilaksanakan pada mulai Februari hingga Mei 2013, sedangkan waktu pemeriksaan dilakukan pada bulan april 2013. Lokasi Penelitian ini adalah Universitas Muhammadiyah Surabaya, sedangkan lokasi pemeriksaan adalah di laboratorium patologi klinik RS Siti Khodijah Sepanjang Sidoarjo. Nilai hematokrit (Hct) diperoleh dari pemeriksaan darah lengkap menggunakan alat Sysmex XS 800-I Hematology Automatic Analyzer. Hasil penelitian menunjukkan ada pengaruh lama pembendungan tourniquet terhadap nilai hematokrit, yang diperoleh dari perhitungan SPSS uji t berpasangan yang menunjukkan nilai signifikasi p = 0.000 (< α 0,05). Berdasarkan penelitian ini, pada pengambilan darah diupayakan sesuai dengan proses phlebotomy yang sesuai dengan SOP (Standar Operasional Prosedur).

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Lama Pembendungan, Hematokrit
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: 04. Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Teknologi Laboratorium Medis
Depositing User: Dyah Ayu Sulistyaningtyas
Date Deposited: 16 Nov 2017 03:06
Last Modified: 21 Aug 2018 07:30
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/902

Actions (login required)

View Item View Item