UMSurabaya Repository

Pembelajaran Tematik Terintegrasi dengan Konten IPA dan IPS serta Pendidikan Karakter untuk Meningkatkan Calistung di SD

Sujinah, Sujinah (2013) Pembelajaran Tematik Terintegrasi dengan Konten IPA dan IPS serta Pendidikan Karakter untuk Meningkatkan Calistung di SD. In: Prosiding Seminar Nasional dan Call For Papers. Yuma Perkasa Group, Surakarta, pp. 209-226. ISBN 978-602-8580-88-5

[img] PDF (Pembelajaran Tematik Terintegrasi ) - Published Version
Download (13MB)

Abstract

Artikel ini menyajikan sebuah alternatif model pembelajaran terintegrasi sebagai upaya mencapai kemampuan calistung yang berkarakter pada siswa kelas 1 SD. Calistung merupakan kemampuan dasar yang harus dikuasai siswa sejak dini karena berdasarkan hasil penelitian “membaca” merupakan satu-satunya hambatan umum dalam keberhasilan pendidikan. Calistung merupakan keterampilan yang sangat penting dikuasai peserta didik sejak dini, yang pada kurikulum 2013 untuk SD cara pencapaiannya diintegrasikan melalui mata pelajaran Bahasa Indonesia,PKn dan Kewarganegaraan, serta Matematika dengan konten IPA dan IPS sebagai pengikat KD. Pendidikan karakter yang diutamakan adalah peserta didik menjadi bangga terhadap budaya sendiri sehingga mereka menjadi putra bangsa yang cinta terhadap bangsa sendiri. Dalam kajian ini, model yang ditawarkan adalah model yang menggunakan tema dalam merencanakan pembelajaran (model tematik/ webbed model) dengan menggunakan kurikulum KTSP yang dijiwai kurikulum 2013. Model tematik ini memberi peluang untuk pelibatan berbagai pengalaman siswa, karena tema yang diangkat adalah tema alam dan kehidupan manusia. Guru mengembangkan aktivitas belajar yang mengacu pada kecerdesan multiple karena memberikan pilihan-pilihan (choices), mengorganisasi siswa dalam kelompok-kelompok kecil (collaboration), dan menyediakan kesempatan pada siswa untuk belajar berpasangan, menghasilkan produk nyata untuk sasaran yang nyata (mastery/ application level)

Item Type: Book Section
Uncontrolled Keywords: Calistung, pendidikan karakter, konten IPA dan JPS, tematik integrative
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Prosiding > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Dyah Ayu Sulistyaningtyas
Date Deposited: 09 Apr 2018 12:06
Last Modified: 04 Dec 2018 08:56
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/2318

Actions (login required)

View Item View Item