UMSurabaya Repository

Pengaruh Remedial Teaching Dengan Pendekatan Kuratif Terhadap Peningkatan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Al-Qur'an Hadits di MTs. Muhammadiyah Waru Baki Sukoharjo

Ardiyansyah, Nur (2018) Pengaruh Remedial Teaching Dengan Pendekatan Kuratif Terhadap Peningkatan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Al-Qur'an Hadits di MTs. Muhammadiyah Waru Baki Sukoharjo. Masters thesis, Universitas Muhammadiyah Surabaya.

[img] PDF (Pendahuluan)
Download (485kB)
[img] PDF (Bab 1)
Download (484kB)
[img] PDF (Bab 2)
Download (583kB)
[img] PDF (Bab 3)
Download (368kB)
[img] PDF (Bab 4)
Restricted to Registered users only

Download (839kB)
[img] PDF (Bab 5)
Restricted to Registered users only

Download (253kB)

Abstract

Pembelajaran remedial merupakan cara mengantarkan siswa untuk mencapai tujuan hidupnya yaitu untuk memperoleh hasil belajar yang lebih baik bagi siswa yang belum memenuhi standar yang sudah ditetapkan. Masalah yang diteliti dalam ini adalah: (1) Bagaimana remedial teaching dengan pendekatan kuratif di MTs. Muhammadiyah Waru Baki Sukoharjo? (2) Bagaimana hasil belajar siswa mata pelajaran Al-Qur’an Hadits di MTs. Muhammadiyah Waru Baki Sukoharjo? (3) Adakah pengaruh remedial teaching dengan pendekatan kuratif terhadap peningkatan hasil belajar siswa mata pelajaran Al-Qur’an Hadits di MTs. Muhammadiyah Waru Baki Sukoharjo? Penelitian ini berupa penelitian kuantitatif. Penelitian yang dilaksanakan peneliti juga merupakan penelitian yang sifatnya kausal komparatif difokuskan untuk membandingkan variable bebas dari beberapa subjek yang mendapat pengaruh yang berbeda dari variabel bebas.Analisis yang digunakan adalah analisis statistic dengan langkah-langkah: (1) Analisis pendahuluan tentang remedial teaching dengan pendekatan kuratif dan hasil belajar siswa mata pelajaran Al-Qur’an Hadits; (2) Analisis hipotesis untuk mengetahui tentang pengaruh remedial teaching dengan pendekatan kuratif terhadap peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran al-qur’an hadits di MTs. Muhammadiyah Waru Baki Sukoharjo, yaitu dengan uji hipotesis data berpasangan menggunakan rumus uji t (paired sample test). Berdasarkan masalah tersebut diatas dan setelah dianalisis dapat disimpulkan bahwa (1) Pelaksanaan remedial teaching di MTs. Muhammadiyah Waru Baki Sukoharjo adalah sebesar 71,9%, yang berarti “cukup baik. (2) Hasil belajar siswa mengalami peningkatan sebesar sebesar 68,46%, dari rata-rata nilai 69,46 menjadi 85,37 dengan persentase peningkatan sebesar 23%. (3) Dari perhitungan uji normalits dan sample paired t-test didapat hasil bahwa hitung t > tabel t atau 19,025 > 2,001 yaitu tolak 0 H dan terima 1 H , yang berarti terdapat pengaruh remedial teaching dengan pendekatan kuratif terhadap peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Al-qur’an hadits di MTs. Muhammadiyah Waru Baki Sukoharjo

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Remedial, Kuratif, Hasil Belajar
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: 09. Program Pascasarjana > S2 Pendidikan Islam
Depositing User: Users 840 not found.
Date Deposited: 18 Aug 2018 10:48
Last Modified: 20 Aug 2018 01:50
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/2394

Actions (login required)

View Item View Item