UMSurabaya Repository

Pengaruh Pemberian Ekstrak Daun Rambutan (Nephelium lappaceum Linn) Terhadap Tingkat Kematian Nyamuk Aedes aegypti

Noerfitrianah, Indah (2017) Pengaruh Pemberian Ekstrak Daun Rambutan (Nephelium lappaceum Linn) Terhadap Tingkat Kematian Nyamuk Aedes aegypti. Diploma thesis, Universitas Muhammadiyah Surabaya.

[img] PDF (Pendahuluan)
Download (552kB)
[img] PDF (Bab 1)
Restricted to Registered users only

Download (342kB)
[img] PDF (Bab 2)
Restricted to Registered users only

Download (687kB)
[img] PDF (Bab 3)
Restricted to Registered users only

Download (565kB)
[img] PDF (Bab 4)
Restricted to Registered users only

Download (748kB)
[img] PDF (Bab 5)
Restricted to Registered users only

Download (7kB)
[img] PDF (Lampiran)
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Hingga awal tahun 2015, dilaporkan sebanyak 1817 kasus DBD yang telah terjadi di Jawa Timur oleh Dinas Kesehatan Provinsi Jatim. Penggunaan insektisida kimia untuk pemberantasan vektor DBD menimbulkan dampak negatif terhadap lingkungan maupun penggunanya. Penggunaan insektisida nabati menjadi salah satu alternatif untuk mengurangi penggunaan insektisida kimia. Daun rambutan merupakan tumbuhan yang mengandung senyawa flavonoid, saponin dan tanin yang berpotensi sebagai insektisida nabati. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak daun rambutan terhadap tingkat kematian nyamuk Aedes aegypti. Jenis penelitian adalah eksperimental. Populasi yang diambil adalah nyamuk Aedes aegypti berumur 2-5 hari. Penelitian ini terdiri dari 4 perlakuan antara lain pemberian ekstrak daun rambutan konsentrasi 0% (P0), 50% (P1), 100% (P2) dan kontrol positif (P3). Data dianalisis menggunakan uji One-Way ANOVA pada tingkat kesalahan 5% (Alpha=0,05). Hasil penelitian menunjukkan pada (P0, P1, P2,P3) didapatkan prosentase nyamuk yang mengalami aktivitas tidak normal sebesar (0%, 100%, 100%, 100%) serta tingkat kematian sebesar (0%, 58,67%, 99,33%, 100%). Pada analisa probit, didapatkan LC50 ekstrak daun rambutan pada konsentrasi 46,75% yang berarti konsentrasi tersebut sudah dapat membunuh 50% dari jumlah sampel tiap perlakuan. Disimpulkan bahwa ada pengaruh pemberian ekstrak daun rambutan terhadap aktivitas dan tingkat kematian nyamuk Aedes aegypti.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Aedes aegypti, Daun rambutan (Nephelium appaceum Linn), Insektisida Nabati, Demam Berdarah
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: 04. Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Teknologi Laboratorium Medis
Depositing User: Dyah Ayu Sulistyaningtyas
Date Deposited: 09 Nov 2017 08:49
Last Modified: 10 Aug 2018 05:29
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/447

Actions (login required)

View Item View Item