UMSurabaya Repository

PERPRES NOMOR 20 TAHUN 2018, ANTARA INVESTASI DAN MASA DEPAN TENAGA KERJA INDONESIA

Irawan, Anang Dony (2018) PERPRES NOMOR 20 TAHUN 2018, ANTARA INVESTASI DAN MASA DEPAN TENAGA KERJA INDONESIA. In: Tenaga Kerja Asing dan Kedaulatan Negara. UMSurabaya Publishing, Surabaya, pp. 77-82. ISBN 978-602-5786-03-7

[img]
Preview
PDF (Buku TENAGA KERJA ASING DAN KEDAULATAN NEGARA)
Download (1MB) | Preview

Abstract

Latar Belakang Masalah Arus globalisasi dan liberalisasi dalam perdagangan dan investasi tidak menutup kemungkinan terjadinya penanaman modal asing yang kemudian juga akan diiringi bertambahnya jumlah Tenaga Kerja Asing yang masuk ke suatu Negara dari tahun ke tahun akan mengalami peningkatan. Hal ini oleh Pemerintah ditujukan untuk mendukung perekonomian nasional dan perluasan kesempatan kerja melalui peningkatan investasi. Indonesia yang merupakan bagian dari komunitas perdagangan dunia seperti World Trade Organization (WTO), ACFTA (ASEAN-China Free Trade Area), dan MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN), masuknya tenaga kerja asing ke Indonesia tidaklah dapat dihindari atau ditolak. Hadirnya tenaga kerja asing bukanlah sebuah fenomena yang baru saat ini. Bila dilihat dari perjalanan perkembangannya, penggunaan tenaga kerja asing di Indonesia telah mengalami perubahan sesuai perjalanan waktu. Kalau ditinjau dari aspek hukum ketenagakerjaan, pengaturan mengenai tenaga kerja asing pada dasarnya adalah untuk menjamin dan memberi kesempatan kerja yang layak bagi tenaga kerja Indonesia di berbagai lapangan dan level dalam rangka alih ilmu pengetahuan dan teknologi (transfer of knowledge and technology). Dengan semakin banyaknya tenaga kerja asing yang masuk ke Indonesia, maka diperlukan adanya pengaturan prosedur yang ketat mulai dari seleksi, perizinan, dan pengawasan terhadap tenaga kerja asing yang bekerja di Indonesia. Hal ini bertujuan agar terbukanya kesempatan kerja bagi warga Indonesia dan mengurangi dominasi tenaga kerja asing. Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan Bab VIII Pasal 42 sampai 49 menjadi acuan dasar dalam hal penggunaan tenaga kerja asing di Indonesia. Dan ditambah dengan berbagai peraturan-peraturan pelaksananya. Termasuk diterbitkannya Peraturan Presiden Nomor 20 Tahun 2018 tentang Penggunaan Tenaga Kerja Asing yang ditetapkan tanggal 26 Maret 2018 dan diundangkan tanggal 29 Maret 2018 dan mulai berlaku setelah 3 (tiga) bulan sejak tanggal diundangkan.

Item Type: Book Section
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Buku > Fakultas Hukum
Depositing User: ANANG DONY IRAWAN
Date Deposited: 18 Aug 2021 10:07
Last Modified: 07 Sep 2021 09:50
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/5446

Actions (login required)

View Item View Item