UMSurabaya Repository

ASUHAN KEBIDANAN PADA NY S DENGAN KEPUTIHAN DI BPM JUNIATI SURABAYA

Ramadhanik, Herawati and Siska Ditaningtias, S.ST.,M.Kes. and Asta Adyani, S.ST.,M.Kes. (2015) ASUHAN KEBIDANAN PADA NY S DENGAN KEPUTIHAN DI BPM JUNIATI SURABAYA. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Surabaya.

[img] PDF (PENDAHULUAN)
Download (480kB)
[img] PDF (BAB 1)
Download (149kB)
[img] PDF (BAB 2)
Download (337kB)
[img] PDF (BAB 3)
Download (216kB)
[img] PDF (BAB 4)
Restricted to Registered users only

Download (154kB)
[img] PDF (BAB 5)
Restricted to Registered users only

Download (88kB)
[img] PDF (LAMPIRAN)
Restricted to Registered users only

Download (6MB)

Abstract

Keputihan dapat terjadi pada ibu hamil dan bukan proses patologis tetapi kondisi normal yang dapat menjadi patologi / abnormal. Keputihan saat hamil merupakan hal yang normal terjadi terutama pada trimester akhir, namun keputihan dapat menjadi patologis apabila disertai dengan bau yang tidak sedap dan warna cairan berubah menjadi kuning kecoklatan. Jenis penelitian ini adalah studi kasus dengan metode pemecahan masalah menurut KepMenKes RI no.938 tahun 2007 meliputi pengkajian, penyusunan diagnose kebidanan, merencanakan asuhan kebidanan, melaksanakan rencana asuhan, evaluasi, dan dokumentasi. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini didapatkan diagnose ibu GIP0000 UK 37 minggu 4 hari keadaan umum ibu baik, janin hidup ,tunggal, let kepU, keadaan umum janin baik. Pada kasus ini terjadi komplikasi pada proses persalinan dimana ibu di diagnose makrosomia dari hasil USG sehingga tidak ada pembukaan selama 3 hari dan dirujuk untuk dilakukan operasi sesar. Terdapat kesenjangan pada pengkajian data pada saat kehamilan yang tidak disertai dengan pemeriksaan PITC dan pemeriksaan PMS di puskesmas karena pasien menolak. Pada pengkajian persalinan diagnose yang lebih tepat adalah kala 1 memanjang karena factor psikis. Kesimpulan dari hasil penelitian ini yaitu kondisi psikologis dapat mengganggu proses persalinan. kehamilan yang fisiologis bias berubah menjadi patologis pada saat proses persalinan, maka dibutuhkan kolaborasi yang baik serta penatalaksanaan tindakan yang tepat dan sesuai wewenang. Dukungan dari keluarga sangat diperlukan untuk mengurangi tingkat kecemasan dan mempercepat kemajuan persalinan. Kata Kunci: asuhan kebidanan, keputihan,

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: 04. Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Kebidanan
Depositing User: b b imas
Date Deposited: 13 Nov 2017 04:50
Last Modified: 13 Nov 2017 04:50
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/605

Actions (login required)

View Item View Item