Muawanah, Siti Lailatul (2013) Analisa Kadar Kalsium Darah Pada Ibu Hamil Trimester III di Wilayah Polindes Gunung Maddah Kecamatan Sampang Kabupaten Sampang. Diploma thesis, Universitas Muhammadiyah Surabaya.
|
PDF (Pendahuluan)
Download (885kB) | Preview |
|
|
PDF (Bab 1)
Download (116kB) | Preview |
|
|
PDF (Bab 2)
Download (285kB) | Preview |
|
|
PDF (Bab 3)
Download (126kB) | Preview |
|
PDF (Bab 4)
Restricted to Registered users only Download (125kB) |
||
PDF (Bab 5)
Restricted to Registered users only Download (78kB) |
||
PDF (Bab 6)
Restricted to Registered users only Download (89kB) |
||
PDF (Lampiran)
Restricted to Registered users only Download (952kB) |
Abstract
Kalsium merupakan unsur penting dalam proses kehamilan, zat ini berfungsi untuk pembentukan tulang dan gigi pada janin. Sekitar 99% kalsium terdapat di dalam jaringan keras yaitu terdapat pada tulang dan gigi, 1% kalsium terdapat pada darah , dan jaringan lunak. Kebutuhan bayi dalam kandungan akan kalsium akan terus meningkat, asupan yang dianjurkan kira-kira 1200 mg/hari. Rumusan masalah penelitian ini adalah Bagaimana pemeriksaan kadar kalsium darah pada ibu hamil trimester III di wilayah polindes kecamatam sampang kabupaten sampang? Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa kadar kalsium darah pada ibu hamil trimester III di wilayah Polindes Gunung Maddah kecamatan Sampang kabupaten Sampang . Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan sampel sebanyak 30 ibu hamil trimester III diwilayah Polindes Gunung Maddah kecamatan Sampang kabupaten Sampang. Kadar Ca darah diperiksa dengan metode ion selektif elektroda (ISE). Pemeriksaan kadar kalsium darah pada sampel diketahui bahwa sebagian besar ibu hamil trimaster III di wilayah Polindes kecamatan Sampang kabupaten Sampang menunjukkan bahwa kadar kalsium darah rata-rata 2,86 mmol/L dengan nilai normal 2,28-2,37 mmol/L untuk ibu hamil trimester III. Terdapat 80% mempunyai kadar kalsium diatas normal, 16,6% dalam batas normal, dan 3,3% dibawah normal. Tingginya kadar kalsium pada sebagian besar ibu hamil di wilayah gunung maddah harus tetap di waspadai karena dapat menyebabkan penyakit batu ginjal, hypercalcemia, dan sindroma insufisiensi ginjal, kelebihan kalsium juga dapat mengganggu penyerapan besi, magnesium, fosfor, dan seng pada tubuh serta kekakuan otot. Pada neonatus mengakibatkan gejala tetani yaitu fleksi tangan dan kaki, kerenyut-kerenyut otot, kejang, yang disebabkan oleh metabolisme kalsium abnormal. Kelebihan asupan kalsium tidak akan berpengaruh banyak kecuali ibu beresiko mengalami batu ginjal karena kelebihan kalsium akan dikeluarkan oleh tubuh melalui urine dan tinja.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kalsium darafh, ibu hamil |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | 04. Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Teknologi Laboratorium Medis |
Depositing User: | Dyah Ayu Sulistyaningtyas |
Date Deposited: | 14 Nov 2017 06:48 |
Last Modified: | 21 Aug 2018 06:24 |
URI: | http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/739 |
Actions (login required)
View Item |