UMSurabaya Repository

Pemeriksaan Telur Nematoda Usus Pada Pekerja di Peternakan Ayam Kecamatan Panekan Kabupaten Magetan

Kurniawan, Bayu Nova (2012) Pemeriksaan Telur Nematoda Usus Pada Pekerja di Peternakan Ayam Kecamatan Panekan Kabupaten Magetan. Diploma thesis, Universitas Muhammadiyah Surabaya.

[img]
Preview
PDF (Pendahuluan)
Download (672kB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 1)
Download (195kB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 2)
Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 3)
Download (102kB) | Preview
[img] PDF (Bab 4)
Restricted to Registered users only

Download (248kB)
[img] PDF (Bab 5)
Restricted to Registered users only

Download (86kB)
[img] PDF (Bab 6)
Restricted to Registered users only

Download (86kB)
[img] PDF (Lampiran)
Restricted to Registered users only

Download (226kB)

Abstract

Usaha peternakan ayam saat ini berkembang sangat pesat, baik dari segi skala usaha maupun dari jumlah peternakan yang ada. Beberapa alasan peternak untuk terus menjalankan usaha peternakan ayam ini dikarenakan jumlah permintaan masyarakat yang terus meningkat. Dalam usaha peternakan ayam ini para pekerja sangat dianjurkan sekali untuk memeperhatikan kebersihan lingkungan maupun personal hygiene.Kecamatan Panekan, Kabupaten Magetan, Provinsi Jawa Timur. Mayoritas penduduknya bekerja sebagai petani dan banyak pula yang bekerja sebagai peternak ayam petelur. Namun sebagian besar pekerja di peternakan ayam tersebut kebanyakan masih kurang memperhatikan personal hygiene dan kebersihan lingkungan kerja mereka Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui telur nematoda usus pada pekerja di peternakan ayam Kecamatan Panekan Kabupaten Magetan. Jenis Penelitian yang digunakan adalah deskriptif yaitu mencari gambaran tentang telur nematoda usus pada pekerja di peternakan ayam kecamatan Panekan kabupaten Magetan. Sampel dalam penelitian ini berupa feses dari para pekerja di peternakan ayam Kecamatan Panekan Kabupaten Magetan sebanyak 30 sampel. Pemeriksaan sampel dilakukan di Laboratorium D3 Analis Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surabaya. Berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium terhadap 30 sampel feses para pekerja peternakan di Kecamatan Panekan Kabupaten Magetan didapatkan sampel yang positif (+) ditemukan telur nematoda usus berjumlah 6 sampel, 4 diantaranya telah di temukan telur Ascaris lumbricoides dengan presentase 13%, 2 sampel lainnya telah ditemukan telur hookworm (cacing tambang) dengan presentase 7% dan didapatkan sampel yang negatif (-) sebanyak 24 sampel dengan presentase 80%. Dari uraian diatas dapat disimpulkan bahwa terdapat pekerja peternakan ayam yeng terinfeksi Nematoda usus dan hal tersebut disebabkan oleh kebiasaan-kebiasaan buruk para pekerja itu sendiri, seperti tidak memperhatikan kebersihan lingkungan dan personal hygiene mereka.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Nematoda usus, pekerja peternakan ayam
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: 04. Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Teknologi Laboratorium Medis
Depositing User: Dyah Ayu Sulistyaningtyas
Date Deposited: 27 Nov 2017 07:16
Last Modified: 21 Aug 2018 08:24
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/1511

Actions (login required)

View Item View Item