KURNIAWATI, LAILY and Anis Rosyiatul Husna, S.Kep., Ns., M.Kes and Nugroho Ari W, S.Kep., Ns., M.Kep (2016) HUBUNGAN TINGKAT KEMANDIRIAN FUNGSIONAL DENGAN KUALITAS HIDUP LANSIA DI UPTD GRIYA WREDA SURABAYA. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Surabaya.
|
PDF (Pendahuluan)
Download (320kB) | Preview |
|
|
PDF (Bab 1)
Download (157kB) | Preview |
|
|
PDF (Bab 2)
Download (293kB) | Preview |
|
|
PDF (Bab 3)
Download (255kB) | Preview |
|
PDF (Bab 4)
Restricted to Registered users only Download (208kB) |
||
PDF (Bab 5)
Restricted to Registered users only Download (85kB) |
Abstract
Lanjut usia merupakan tahap lanjut dari suatu proses kehidupan yang akan dijalani semua individu, ditandai dengan penurunan kemampuan tubuh untuk beradaptasi dengan stress dan lingkungan. Lansia mengalami beberapa penurunan kemampuan yang akan berakibat terhadap kualitas hidup yang diartikan sebagai persepsi individu mengenai keberfungsian mereka didalam bidang kehidupan. Tujuan penelitian ini menganalisis Hubungan Tingkat Kemandirian Fungsional Dengan Kualitas Hidup Lansia Di UPTD Griya Wreda Surabaya. Desain penelitian yang digunakan analitik korelasi dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 75 responden dan sampel dalam penelitian ini berjumlah 42 orang dengan menggunakan teknik purposive sampling. Instrument penelitian ini menggunakan kuisioner Barthel Indeks untuk tingkat kemandirian fungsional dan WHOQOOL-BREEF untuk kualitas hidup. Hasil uji statistik korelasi Spearman Rank dengan nilai signifikasi <0,05. Hasil analisa menunjukkan responden yang mengalami tingkat kemandirian fungsional mandiri dengan kualitas hidup rendah sebanyak 20 responden (48%) dan lansia yang mengalami tingkat kemandirian fungsional ketergantungan sebagian dengan kualitas hidup rendah 10 (24%). Dari hasil uji korelasi Hubungan Tingkat Kemandirian Fungsional Dengan Kualitas Hidup Lansia Di UPTD Griya Wreda Surabaya (= 0,005 r = 0,430) yang berarti variabel independent dan dependent mempunyai nilai signifikasi, maka H1 diterima atau ada Hubungan Antara Tingkat Kemandirian Fungsional Dengan Kualitas Hidup Lansia Di UPTD Griya Wreda Surabaya. Kata Kunci: Lansia, Tingkat Kemandirian, Kualitas Hidup
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | 04. Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan |
Depositing User: | Users 270 not found. |
Date Deposited: | 02 Jan 2019 06:23 |
Last Modified: | 02 Jan 2019 06:23 |
URI: | http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/1978 |
Actions (login required)
View Item |