Ghany, Vicky and Drs. Misrin Hariyadi, SE, M. Ak and Rieska Maharani, SE, MM. (2017) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEWAJIBAN PERPAJAKAN PADA WAJIB PAJAK RESTORAN DI WILAYAH SURABAYA TIMUR. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Surabaya.
|
PDF (Pendahuluan)
Download (290kB) | Preview |
|
|
PDF (Bab 1)
Download (177kB) | Preview |
|
|
PDF (Bab 2)
Download (220kB) | Preview |
|
|
PDF (Bab 3)
Download (202kB) | Preview |
|
PDF (Bab 4)
Restricted to Registered users only Download (653kB) |
||
PDF (Bab 5)
Restricted to Registered users only Download (91kB) |
||
PDF (Lampiran)
Restricted to Registered users only Download (672kB) |
Abstract
Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah pendekatan asosiatif, populasi dalam penelitian ini adalah wajib pajak restoran yang terdapat diwilayah Surabaya Timur yang berjumlah 502 restoran. Sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah berjumlah 41wajib pajak restoran. Variabel independen dalam penelitian ini terdiri dari kesadaran wajib pajak, pengetahuan dan pemahaman peraturan perpajakan, serta ketegasan sanksi perpajakan, sedangkan variabel dependen nya adalah kwajiban perpajakan wajib pajak restoran. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan kuesioner. Sementara itu teknik analisis yang digunakan adalah statistik deskriptif, kualitas data, regresi linear berganda, uji asumsi klasik, uji hipotesis (uji t). uji hipotesis (f), pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan program software SPSS (Statistic package for the social sciens) 32 for windows. Hasil dari penelitian ini membuktikan bahwa kesadaran wajib pajak secara parsial berpengaruh terhadap kewajiban perpajakan wajib pajak restoran. Namun pengetahuan dan pemahaman peraturan perpajakan, serta ketegasan sanksi perpajakan secara parsial tidak berpengaruh terhadap kewajiban perpajakan wajib pajak restoran di wilayah Surabaya Timur. Sedangkan secara simultan penelitian membuktikan bahwa kesadaran wajib pajak, pengetahuan dan pemahaman peraturan perpajakan, serta ketegasan sanksi perpajakan berpengaruh terhadap kewajiban perpajakan pada wajib pajak restoran di wilayah Surabaya Timur. Kata-kata Kunci: Analisis Kewajiban Perpajakan, Pajak Restoran, Wajib Pajak Restoran.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | 02. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Users 270 not found. |
Date Deposited: | 15 Mar 2018 01:55 |
Last Modified: | 15 Mar 2018 02:14 |
URI: | http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/2284 |
Actions (login required)
View Item |