UMSurabaya Repository

KEWIRAUSAHAAN : Gaya Hidup

Firmansyah, Muhammad Anang and Andrianto, Andrianto (2019) KEWIRAUSAHAAN : Gaya Hidup. 1 . Qiara Media Pustaka, Indonesia. ISBN 9 786239 061388

[img]
Preview
PDF (Artikel Buku)
Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Hasil Cek Plagiasi)
Download (50MB) | Preview

Abstract

Kata Pengantar Di negara maju, wirausahawan baru telah memperkaya pasar dengan produk-produk yang inovatif. Di Amerika telah lahir banyak wirausahawan, mereka menciptakan lapangan kerja baru. Demikian pula di Eropa Timur, wirausahawan ini mulai bermunculan. Bahkan negeri China, mulai membuka diri terhadap lahirnya wirausahawan. Negara kita juga mulai menyebarluaskan pengetahuan kewirausahaan. Perguruan Tinggi mewajibkan semua jurusan untuk memberikan mata kuliah kewirausahaan yang bertujuan agar lulusan perguruan tinggi tidak bingung dan canggung terjun ke masyarakat, mereka memiliki mental wirausaha dan dapat mengenal pepohonan wirausaha yang akan dirintis, tidak gelap lagi seperti melihat hutan rimba, tidak tahu arah tujuan. Tidak lagi menyalahkan perguruan tingginya, yang menghasilkan lulusan menjadi penganggur. Kewirausahaan atau entrepreneurship adalah suatu intangible culture, suatu kemampuan struktural non fisikal yang mampu menggerakkan sosok fisikal. Seorang wirausaha yang unggul memiliki sifat -sifat kreatif, inovatif, originalitas, berani mengambil risiko, berorientasi ke depan dan mengutamakan prestasi, tahan uji, tekun, tidak gampang patah semangat, bersemangat tinggi, berdisiplin baja dan teguh dalam pendirian. Buku ini ditulis dalam upaya memberikan konstribusi bagi pemenuhan kebutuhan referensi yang berkaitan dengan kepentingan dunia pendidikan. Oleh sebab itu, penulis mencoba menyusun buku kewirausahaan sebagai buku penuntun perkuliahan di Perguruan Tinggi. Penulis menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah memungkinkan buku ini terbit. Terutama kepada para pakar yang bukunya penulis kutip untuk memenuhi tuntutan garis besar perkuliahan. Kritik dan saran yang membangun penulis nantikan dengan tangan terbuka untuk menyempurnakan buku ini. Semoga buku ini bermanfaat bagi masyarakat pada umumnya dan bagi dunia pendidikan pada khususnya, Surabaya, Medio 2019 Penulis, M. Anang Firmansyah Andrianto

Item Type: Book
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Buku > Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Depositing User: ANDRIANTO ANDRIANTO ANDRIANTO
Date Deposited: 14 Aug 2019 01:40
Last Modified: 14 Aug 2019 01:54
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/3454

Actions (login required)

View Item View Item