UMSurabaya Repository

Penguatan Kemampuan Guru Dalam Pengembangan Perangkat Pembelajaran Tematik Berbasis Student Center Learning (SCL) di SDN Patemon IX Surabaya

Suprapti, Endang and Sujinah, Sujinah and Wikanta, Wiwi and Suher, Suher (2017) Penguatan Kemampuan Guru Dalam Pengembangan Perangkat Pembelajaran Tematik Berbasis Student Center Learning (SCL) di SDN Patemon IX Surabaya. Aksiologiya: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 1 (1). pp. 74-80. ISSN 2528-4967

[img]
Preview
PDF (Artikel Jurnal)
Download (545kB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Hasil Cek Plagiasi)
Download (1MB) | Preview

Abstract

Pendidikan SD saat ini, dekade pertama abad ke 21, dihadapkan pada tantangan global dimana pola kehidupan masyarakat berubah sangat cepat, dipicu terutama oleh perkembangan teknologi informasi dan tantangan global. Pengabdian kepada masyarakat ini ditawarkan untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi oleh kelompok guru SD Petemon, Sawahan, Kota Surabaya. Melihat permasalahan mitra metode pelaksanaan yang ditawarkan dalam pengabdian untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi oleh kelompok guru SDN Patemon IX adalah (1) Pelatihan penerapan model-model pembelajaran Student Center Learning pada mata pelajaran Matematika, Biologi dan bahasa Indonesia pada guru-guru SDN Patemon IX, (2) Evaluasi hasil pelatihan penerapan model-model pembelajaran SCL pada mata pelajaran Matematika, Biologi dan Bahasa Indonesia pada guru-guru SDN Patemon IX, (3) Review dan Pendampingan dalam penyusunan RPP Tematik kelas IV, V dan VI., (4) Pendampingan dalam pelaksanaan Implementasi RPP dalam pembelajaran Tematik Kelas IV, V dan VI, (5) Evaluasi hasil penyusunan dan Pendampingan pelaksanaan implementasi RPP dalam pembelajaran tematik kelas IV, V dan VI. Metode pengusulan untuk menyelesaikan masalah yang telah dirumuskan ini dibagi dalam tiga tahap yaitu tahap persiapan, pelaksanaan dan refleksi. Penguatan kemampuan guru dalam pengembangan perangkat pembelajaran tematik berbasis Student Center Learning (SCL) di SDN PATEMON IX Surabaya, mendapatkan respon yang sangat positif yang ditunjukan dari hasil Refleksi di akhir pendampingan. Untuk mendesain suatu program pendampingan yang sesuai dengan kebutuhan pelatihan diperlukan beberapa hal dalam mendesain pendampingan.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pendampingan, Perangkat Pembelajaran, Student Center Learning
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Jurnal > Pascasarjana
Depositing User: SUJINAH SUJINAH SUJINAH
Date Deposited: 05 Apr 2023 04:36
Last Modified: 05 Apr 2023 04:36
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/5331

Actions (login required)

View Item View Item