Fatin Lailatul B, S Kep., Ns., M Kep and Eni Sumarliyah., S Kep.,Ns.,M Kes and Ellies Tunjung SM., S.ST., M.Si. and Zubaidah, S.Kep. Ns
“LOSS TB (Lingkunganku Obat Sampai Sembuh Tuberkulosis)
Dalam Pengembangan Masyarakat Yang Sehat Dan
Berkemajuan” SAGA (SAHABAT KELUARGA)
DI KELURAHAN MANYAR SABRANGAN
KECAMATAN MULYOREJO : Herbal Space.
Project Report.
Universitas Muhammadiyah Surabaya.
(Unpublished)
Abstract
Di Surabaya, jumlah pasien tuberkulosis paru terkonfirmasi bakteriologis yang
dinyatakan sembuh sebanyak 2.399 pasien dari 2.998 pasien tuberkulosisi paru
terkonfirmasi bakteriologis yang terdaftar dan diobati (80,02%). Hal ini masih di
bawah dari target, yaitu 85%. Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK) Universitas
Muhammadiyah (UM) Surabaya meluncurkan gerakan sahabat keluarga (Saga).
Tujuannya, untuk memotivasi dan mendampingi warga perkampungan yang
bermukim di wilayah padat penduduk agar terhindar dari kerentanan penyakit yang
kerap mengancam. Sebelum turun ke masyarakat, mahasiswa melakukan
identifikasi masalah kesehatan di masyarakat.
Tuberculosis merupakan penyakit infeksi yang menular karena disebabkan oleh
Mycrobacterium Tuberculosis yang merupakan bakteri tahan asam (BTA).
Penyakit ini membahayakan kesehatan penderitanya jika tidak di obati dengan
benar serta dapat menularkan kepada orang lain yang sehat. Lamanya proses
pengobatan yang dialami penderita tuberculosis memungkinkan penderita
tuberculosis mengalami kejenuhan dalam meminum obat anti tuberculosis yang
bisa mengakibatkan berhentinya minum obat dan tidak teratur dalam meminum
obat atau disebut ketidakpatuhan dalam mengkonsumsi obat.
Proses pengobatan tuberculosis berlangsung selama 6 hingga 12 bulan dengan
beberapa macam obat yang diminum setiap hari. Lama pengobatan tuberculosis
tergantung pada kekuatan kuman Mycrobacterium terhadap OAT dan keteraturan
dalam pengobatan. Kendala yang sering di temukan pada penderita tb yaitu
ketidakpatuhan dalam meminum OAT Proses pengobatan yang dilakukan
mempunyai tujuan yaitu kesembuhan penderita TB.
Berdasarkan pada permasalahan dari mitra, maka kami mengusulkan untuk
terciptanya LOSS TB (Lingkunganku Obat Sampai Sembuh Tuberkulosis) Dalam
Pengembangan Masyarakat Yang Sehat Dan Berkemajuan agar dapat meningkatan
Kesembuhan Pasien TB di Wilayah Kerja Puskesmas Mulyorejo.
Kata kunci: SAGA, LOSS TB (Lingkunganku Obat Sampai Sembuh
Tuberkulosis) , TB
Actions (login required)
|
View Item |