UMSurabaya Repository

EDUKASI MASSAGE UTERUS UNTUK MENCEGAH TERJADINYA PERDARAHAN POST PARTUM DI RSUD HAJI PROVINSI JAWA TIMUR

Asta, Adyani and Rachmawati, Ika S and Ari, Dewantari and Putri Andiyah Najahiyah, Najahiyah and Vena Nurul Ardita, Ardita and Widya Putri Wardani, Wardani and Fanni Aprillia, Aprillia EDUKASI MASSAGE UTERUS UNTUK MENCEGAH TERJADINYA PERDARAHAN POST PARTUM DI RSUD HAJI PROVINSI JAWA TIMUR. Universitas Muhammadiyah Surabaya. (Unpublished)

[img] PDF
Download (3MB)

Abstract

Penyebab utama kematian ibu adalah perdarahan yang dapat terjadi dalam persalinan maupun periode postpartum. Masa nifas (puerperium) adalah masa setelah kelahiran sampai enam minggu setelah plasenta keluar dan berakhir ketika alat-alat kandungan kembali ke keadaan sebelum hamil. Pada masa ini terjadi perubahan- perubahan fisiologis meliputi perubahan fisik, involusi uterus serta pengeluaran lokia, laktasi, dan perubahan sistem tubuh. Involusi uterus adalah proses kembalinya uterus ke dalam keadaan sebelum hamil setelah melahirkan dengan berat sekitar 50-60 gram dan dimulai segera setelah plasenta keluar akibat kontraksi otot-otot polos uterus. Faktor- faktor yang dapat mempengaruhi proses involusi uterus di antaranya status gizi, paritas, menyusui, mobilisasi dini, usia, dan masase uterus. Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah untuk memberikan informasi kepada ibu nifas tentang massage uterus untuk membantu mempercepat penurunan tinggi fundus uteri setelah persalinan. Kegiatan ini dilaksanakan di RSUD Haji Provinsi Jawa Timur, Sasaran kegiatan adalah ibu nifas di Ruang Al-Aqsha 4 RSUD Haji Provinsi Jawa Timur. Secara keseluruhan kegiatan terlaksana sesuai dengan waktu yang direncankan, seluruh peserta dapat mengikuti kegiatan dan berperan aktif dalam kegiatan. Setelah dilakukannya kegiatan ini, pengetahuan peserta (ibu nifas) bertambah khusunya mengenai massage uterus untuk membantu mempercepat penurunan tinggi fundus uteri setelah persalinan. Kata kunci: pelayanan kesehatan, ibu postpartum, tinggi fundus uteri

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Laporan Penelitian
Depositing User: ASTA ADYANI ADYANI
Date Deposited: 20 Mar 2023 10:53
Last Modified: 20 Mar 2023 10:53
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/6436

Actions (login required)

View Item View Item