UMSurabaya Repository

IDENTIFIKASI FAKTOR PENYEBAB KARIES GIGI PADA ANAK USIA SEKOLAH DI SDN 1 TRAPANG BANYUATES SAMPANG

Iskandar, Iskandar (2018) IDENTIFIKASI FAKTOR PENYEBAB KARIES GIGI PADA ANAK USIA SEKOLAH DI SDN 1 TRAPANG BANYUATES SAMPANG. Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Surabaya.

[img] PDF (Pendahuluan)
Download (631kB)
[img] PDF (Bab 1)
Download (209kB)
[img] PDF (Bab 2)
Download (116kB)
[img] PDF (Bab 3)
Download (216kB)
[img] PDF (Bab 4)
Restricted to Registered users only

Download (239kB)
[img] PDF (Bab 5)
Restricted to Registered users only

Download (194kB)
[img] PDF (Lampiran)
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Karies gigi pada anak merupakan masalah yang serius pada kesehatan gigi dan mulut di Indonesia dengan prevalensi hingga 90,05%. hal ini merupakan salah satu bukti kurangnya kesadaran perilaku masyarakat untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Terdapat beberapa penyebab terjadinya karies itu sendiri di antaranya seperti faktor usia, faktor budaya yang tidak baik, faktor lingkungan dan faktor upaya orang tua dalam menjaga kesehatan gigi anak. Desain penelitian ini menggunakan desain deskriptif. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas 1 sampai kelas 6 yang menderita karies sebanyak 51 anak dan didapat sampel sebanyak 51 responden dengan menggunakan tekhnik total sampling, instrumen yang di gunakan yaitu lembar kuesioner dan observasi dokter gigi, analisa yang di gunakan yaitu statistik deskriptif, yaitu dengan cara mendeskriptifkan atau menggambarkan keadaan yang ada. Hasil penelitian yang di dapatkan faktor usia di temukan 72% anak karies usia 7-9 tahun, faktor budaya di temukan 94,1% anak yang terkena karies mengkonsumsi permen serta konsumsi makanan dan minuman manis, faktor lingkungan di temukan 76,4% anak terkena karies tidak menggunakan pasta gigi yang mengandung flour, faktor upaya orang tua di temukan 80,4% anak tidak pernah di larang orang tua untuk jajan di sekolah. Dari hasil penelitian ini dapat di simpulkan bahwa faktor budaya ,faktor budaya, faktor lingkungan, faktor upaya orang tua dapat menimbulkan kejadian karies gigi pada anak di SDN 1 Trapang.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Dosen Pembimbing : 1. Aries C A ,S.Kep,M.Kep,Sp,An; 2. Asri, S.Kep,MNS
Uncontrolled Keywords: karies gigi, usia, budaya, lingkungan, upaya orang tua
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: 04. Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: Sabitah Ari Murti Akmal
Date Deposited: 08 Aug 2023 06:42
Last Modified: 08 Aug 2023 06:42
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/7876

Actions (login required)

View Item View Item