UMSurabaya Repository

RANCANG BANGUN ALAT PENGGANTI AIR KOLAM IKAN OTOMATIS BERTENAGA SEL SURYA BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT)

PEBRIANTO , MOCHAMAD FERRY (2021) RANCANG BANGUN ALAT PENGGANTI AIR KOLAM IKAN OTOMATIS BERTENAGA SEL SURYA BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT). Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Surabaya.

[img]
Preview
PDF (Pendahuluan)
Download (741kB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 1)
Download (696kB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 2)
Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 3)
Download (904kB) | Preview
[img] PDF (Bab 4)
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] PDF (Bab 5)
Restricted to Repository staff only

Download (690kB)
[img] PDF (Lampiran)
Restricted to Repository staff only

Download (822kB)

Abstract

Kolam ikan membutuhkan perawatan khusus untuk menjaga kondisi air seperti tingkat keasaman, Suhu dan kejernihan air. Kondisi saat ini, perawatan kolam ikan dilakukan secara manual dengan cara mengganti air ikan berdasarkan waktu. Selain itu untuk menjaga kejernihan air pada kolam ikan menggunakan filter air sehingga dapat menjaga kejernihan air. Alat filter air tersebut menggunakan listrik untuk mengaktifkan. Dimana jika terjadi pemadaman listrik, maka alat filter air tersebut tidak dapat digunakan sehingga dapat berpengaruh pada kondisi air didalam kolam ikan. Dengan permasalahan tersebut dapat dirancang suatu sistem untuk memonitoring tingkat kesaman air, suhu air dan kejernihan air dengan teknologi internet of things. Dimana untuk mendapatkan data parameter tersebut menggunakan sensor PH yang digunakan untuk mendeteksi tingkat keasaman air. Sensor Suhu Ds18b20 untuk mendeteksi suhu pada air dan sensor turbidity yang digunakan untuk mendeteksi kejernihan air. Dengan adanya batas parameter pada masing-masing sensor tersebut, sistem dapat melakukan pergantian air secara otomatis dengan menggunakan pompa air yang aktif ketika mendapatkan trigger dari sistem. Selain itu sistem ini terdapat teknologi internet of things dimana data parameter tersebut dapat dikirimkan ke apliksi smartphone melalui koneksi internet sehingga pengguna dapat memonitoring kondisi kolam ikan secara real time. Fitur lain dari sistem ini adalah terdapat teknologi pembangkit listrik tenaga surya dimana sistem ini digunakan untuk backup listrik ketika terjadi pemadaman listrik sehingga sistem tetap dapat menjaga kondisi air pada kolam ikan. Dengan adanya sistem ini penulis berharap dapat membantu dalam perawatan kolam ikan dan dapat mempermudah pengguna dalam melakukan monitoring kondisi kolam ikan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Internet of Things, Deteksi Suhu air, Deteksi keasaman air, Deteksi Kekeruhan Air
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: 08. Fakultas Teknik > Teknik Elektro
08. Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Hananto Bayu Susetyo
Date Deposited: 28 Sep 2021 11:16
Last Modified: 28 Sep 2021 11:16
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/5558

Actions (login required)

View Item View Item