UMSurabaya Repository

Pengaruh Dimensi Kualitas Pelayanan Kesehatan Terhadap Kepuasan Pasien Rawat Inap di Puskesmas 1 Melaya Jembrana Bali

Negari, Ayu Rahajeng Dianing (2020) Pengaruh Dimensi Kualitas Pelayanan Kesehatan Terhadap Kepuasan Pasien Rawat Inap di Puskesmas 1 Melaya Jembrana Bali. Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Surabaya.

[img]
Preview
PDF (Pendahuluan)
Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 1)
Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 2)
Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab 3)
Download (1MB) | Preview
[img] PDF (Bab 4)
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] PDF (Bab 5)
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] PDF (Bab 6)
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] PDF (Bab 7)
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] PDF (Lampiran)
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Latar belakang : Kepuasan adalah suatu perasaan yang dirasakan konsumen setelah mendapatkan hasil memuaskan dari kinerjanya. Kepuasan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan masih menjadi tugas utama bagi instansi kesehatan dalam peningkatan kualitas pelayanan. Meskipun berbagai upaya telah dilakukan, kenyataannya masih ada beberapa penduduk di suatu daerah yang memiliki keluhan terhadap pelayanan kesehatan di lingkungan mereka. Tujuan : Mengetahui pengaruh dimensi kualitas pelayanan kesehatan terhadap kepuasan pasien di Puskesmas 1 Melaya Jembrana Bali dalam periode penelitian selama 1 sampai 2 bulan. Metode : Jenis penelitian observasional analitik dengan desain Cross sectional. Penelitian ini dilakukan di Puskesmas 1 Melaya, Jembrana-Bali. Jumlah sampel keseluruhan adalah 49 responden. Teknik sampling menggunakan consecutive sampling. Pengumpulan data berupa instrument kuisioner dan uji statistik menggunakan regresi linier berganda: menganalisis nilai rata-rata kepuasan pasien dengan berdasar pada lima dimensi kualitas pelayanan kesehatan. Mengambil nilai rata-rata terbesar dari kelima dimensi tersebut untuk mengetahui unsur dimensi pelayanan yang paling berpengaruh pada kepuasan pasien di Puskesmas 1 Melaya Jembrana Bali. Kesimpulan : Dari kelima dimensi pelayanan kesehatan (tangibility, reliability, responsiveness, assurance, empathy) hanya dimensi reliability) yang tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pasien rawat inap Puskesmas 1 Melaya Jembrana Bali. Dan dimensi pelayanan kesehatan yang paling berpengaruh terhadap kepuasan pasien rawat inap di Puskesmas tersebut adalah dimensi assurance. Pasien merasa sangat tenang dan puas ketika tenaga kesehatan memberikan jaminan kesembuhan pada pasien.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: dimensi, pelayanan kesehatan, masyarakat, kepuasan
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RA Public aspects of medicine
Divisions: 05. Fakultas Kedokteran > Prodi Pendidikan Dokter
Depositing User: Dyah Ayu Sulistyaningtyas
Date Deposited: 27 Aug 2020 14:05
Last Modified: 27 Aug 2020 14:05
URI: http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/4263

Actions (login required)

View Item View Item