Novitasari, Diana (2023) PEMERIKSAAN KADAR URIC ACID PADA MAHASISWA DIPLOMA TIGA TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIS UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURABAYA. Diploma thesis, Universitas Muhammadiyah Surabaya.
![]() |
PDF (Pendahuluan)
Download (1MB) |
![]() |
PDF (Bab 1)
Download (1MB) |
![]() |
PDF (Bab 2)
Download (1MB) |
![]() |
PDF (Bab 3)
Download (1MB) |
![]() |
PDF (Bab 4)
Restricted to Registered users only Download (1MB) |
![]() |
PDF (Bab 5)
Restricted to Registered users only Download (1MB) |
![]() |
PDF (Bab 6)
Restricted to Registered users only Download (1MB) |
![]() |
PDF (Lampiran)
Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Latar Belakang: Uric acid ialah produk akhir dari metabolisme purin. Pada kondisi tubuh yang normal, uric acid dapat larut dalam darah pada tingkat tertentu. Peningkatan kadar uric acid dapat menyebabkan gangguan seperti nyeri sendi,yang disebabkan oleh penumpukan kristal di daerah sendi. Penyakit uric acid yang dulunya dikenal sebagai penyakit lanjut usia justru kini umum terjadi pada anak muda. Prevalensi penyakit uric acid pada remaja obesitas di kota tomohon sebesar 35%. Sementara itu Indonesia juga merupakan negara terbesar ke 4 yang penduduknya menderita uric acid. Tujuan: dilakukan penelitian ini ialah untuk mengetahui kadar uric acid pada mahasiswa Diploma Tiga teknologi Laboratorium Medis Universitas Muhammadiyah Surabaya. Jenis penelitian yang digunakan ialah penelitian secara deskriptif kualitatif. Populasi pada penelitian ini adalah mahasiswa Diploma Tiga Teknologi Laboratorium Medis Universitas Muhammadiyah Surabaya. Variabel penelitian ini adalah kadar uric acid pada mahasiswa Diploma Tiga Universitas Muhammadiyah Surabaya. Instrumen penelitian ini adalah menggunakan metode spektrofotometer. Hasil karakteristik responden didapatkan persentase terbanyak 39,13% memiliki usia 21 tahun, 50,00% memiliki berat badan 47-50 kg, 93.47% memiliki jenis kelamin perempuan, 82,60% tidak memiliki Riwayat keturunan, 67,39% mengonsumsi makanan junk food sebanyak 1-4x dalam seminggu, dan 54,34% tidak pernah melakukan olahraga. Hasil Penelitian: ini pada usia 19-22 tahun dengan presentase 86,95% kadar uric acid nomal dan sebanyak 13,05% kadar uric acid tidak normal. Dengan kadar uric acid rata-rata 4,13mg/dl. Diskusi: Maka dari itu pentingnya menjaga pola makan, berat badan dan juga pola hidup sehat agar kadar uric acid dalam tubuh tidak meningkat.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing I : Dr. Nur Mukarromah, S.KM.,M.Kes Pembimbing II : Baterun Kunsah ST., M.Si |
Uncontrolled Keywords: | Uric Acid, Usia Remaja, Spektrofotometer |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | 04. Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Teknologi Laboratorium Medis |
Depositing User: | Ika Budiyanti |
Date Deposited: | 19 Mar 2025 02:09 |
Last Modified: | 19 Mar 2025 02:09 |
URI: | http://repository.um-surabaya.ac.id/id/eprint/9977 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |